Macam-Macam Salep Untuk Menghilangkan Bopeng Bekas Cacar
Memiliki wajah yang halus, mulus, kenyal, dan tanpa cela merupakan dambaan banyak orang.
Namun jika kemulusan tersebut ternoda dengan adanya bopeng bekas cacar, apa yang dapat dilakukan?
Salah satunya adalah dengan perawatan menggunakan produk kesehatan.
Berikut beberapa salep menghilangkan bopeng bekas cacar yang dapat dicoba :
📍 Salep Meilibahenling
Salep ini sudah banyak dikenal karena khasiatnya yang terbukti efektif menghilangkan bekas luka apa pun.
Mulai dari bekas luka bakar, luka sayatan, hingga bopeng karena cacar air.
Komposisi meilibahenling, antara lain Snake Oil (minyak ular), Aloe Picked Oil, Glycerine, Snake guts, dan beberapa bahan tambahan lainnya.
Penggunaan salep ini pada bekas luka Anda, akan membuat bekas tersebut menghilang tanpa jejak. Adapun langkah penggunaan salep ini adalah sebagai berikut:
- Bersihkan luka menggunakan air hangat, kemudian keringkan dengan handuk bersih.
- Oleskan salep meilibahenling dengan tipis-tipis pada bekas luka yang telah bersih.
- Diamkan kurang lebih 30-60 menit, hingga salep benar-benar mengering.
- Cuci area yang telah diberi meilibahenling hingga bersih.
📍 Salep Mederma
Produk ini mudah ditemukan di apotek atau klinik kecantikan. Berfungsi menyamarkan dan menghilangkan bekas luka, memperbaiki struktur kulit pada bopeng, serta mengurangi kemerahan pada bekas luka.
Mederma dapat digunakan untuk berbagai jenis kulit, dengan segala usia.
Untuk hasil yang maksimal, gunakan sesuai aturan penggunaan yang dianjurkan.
Perlu Anda ingat, hasil penggunaan salep menghilangkan bopeng bekas cacar tidak diperoleh dalam waktu singkat.
Perlu minimal 8 minggu hingga terlihat hasilnya pada luka baru, dan 3-6 bulan pada luka lama.
📍 Salep Dermatix Ultra
Kerja dari salep ini kurang lebih sama dengan salep Mederma.
Penggunaannya pun sudah tidak asing lagi, karena sering digunakan untuk menghilangkan bekas luka setelah operasi sesar, akibat sayatan benda tajam, luka bakar, hingga bopeng karena jerawat atau bekas cacar.
Dermatix Ultra bekerja dengan cara mengembalikan keremajaan sel-sel kulit yang rusak, memudarkan, dan menghilangkan bekas luka.
Oleskan secukupnya secara teratur pada bagian bekas luka yang diinginkan, selama minimal 8 minggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
📍 Salep Betadine Antiseptik
Anda tentunya sudah tidak asing lagi dengan merek Betadine yang terkenal. Selain memproduksi cairan dan sabun antiseptik, kini Betadine juga mengeluarkan inovasi baru untuk sediaan berbentuk salep.
Mereknya yang terkenal membuat produk ini mudah ditemukan di apotek, swalayan, maupun toko obat.
Salep Betadine Antiseptik dapat membantu mengobati luka baru, serta menghilangkan bekas luka pada kulit.
Kandungan antiseptik pada salep ini dapat membantu mencegah infeksi pada luka.
Sedangkan kandungan Povidone Iodine dapat membantu mempercepat pengeringan luka baru.
📍 Salep Bioplacenton
Pernah mengalami luka bakar dan disarankan untuk mengoleskan Bioplacenton? Tahukah Anda?
Selain dapat mengatasi luka bakar, salep ini ternyata juga dapat membantu mempercepat pengeringan luka dan menyamarkan bekas luka, loh.
Oleskan Bioplacenton pada bekas luka yang baru saja mengering, secara rutin sebanyak 2 kali dalam sehari. Maka, Anda akan mendapati bekas luka tersebut perlahan memudar.
Salep ini bekerja dengan cara meremajakan sel kulit mati dan menggantinya dengan sel kulit baru.
Untuk mendapatkan Bioplacenton ini, Anda dapat meminta resep dokter atau membelinya di Apotek.
Konsultasikan penggunaan salep Bioplacenton Anda dengan Apoteker di Apotek, agar dapat diperoleh saran penggunaan yang tepat dalam menghilangkan bopeng bekas cacar.
Baca Juga : Cream Untuk Menghilangkan Bopeng Bekas Cacar Air
Mencegah Penularan Cacar Air
Cara terbaik mencegah munculnya bopeng bekas cacar air adalah dengan mencegah penularan cacar air itu sendiri.
Pencegahan penularan cacar air yang dapat dilakukan pertama kali adalah dengan imunisasi.
Selain itu, berikut beberapa tindakan pencegahan mandiri yang dapat Anda lakukan di rumah:
- Jika terdapat anggota keluarga yang terkena cacar air di rumah, selalu kenakan masker saat berinteraksi dengannya.
- Selalu mencuci tangan, terlebih setelah melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi cacar.
- Sebaiknya tidak berbagi barang pribadi, seperti: handuk, peralatan mandi, pakaian, dan sisir, dengan penderita cacar.
- Saat mencuci baju, pisahkan baju dan seprai penderita cacar dengan milik anggota keluarga yang lain.
- Gunakan cairan antiseptik untuk menyeka permukaan atau benda yang dipegang oleh penderita cacar.
Sedangkan tindakan pencegahan penularan yang dapat dilakukan oleh penderita cacar, antara lain:
- Hindari beraktivitas di luar rumah dan pergi ke tempat-tempat umum, terlebih tempat yang berpotensi ramai, seperti sekolah atau pusat perbelanjaan.
- Hindari menggaruk bintil atau lenting cacar agar tidak menimbulkan luka yang bisa memicu infeksi.
Jika bopeng tetap muncul, segera oleskan salah satu pilihan salep menghilangkan bopeng bekas cacar di atas, ya. Karena semakin cepat Anda tangani, semakin cepat pula bopeng bekas cacar tersebut tersamarkan.